Jadi Mahasiswa, Siap-Siap KKN

Selain mengejar prestasi akademis dan memperbanyak pengalaman dalam organisasi, mahasiswa juga harus melakukan pengabdian kepada masyarakat. Umumnya program pengabdian kepada masyarakat ini disebut dengan kuliah kerja nyata (KKN). Nah, bagi para mahasiswa baru, yuk kenali lebih lanjut tugas KKN!

Pelaksanaan KKN wajib bagi mahasiswa yang sudah memasuki tingkat tiga atau di semester VI. Durasi KKN biasanya berlangsung antara satu sampai dua bulan di suatu daerah setingkat desa. Selama itu, para mahasiswa akan mengimplementasikan ilmu yang sudah dipelajari di dalam kelas dalam sebuah program masyarakat.

Selama KKN, para mahasiswa akan dibagi menjadi beberapa kelompok. Bahkan dalam satu kelompok berasal dari jurusan dan fakultas yang berbeda. Kemudian, masing-masing kelompok akan ditempatkan di desa berbeda.

Penerapan program akan disesuaikan keadaan masyarakat setempat. Beberapa tema KKN, antara lain, pendidikan, pariwisata, sumber daya alam, dan peduli bencana. Supaya program berjalan sukses, para mahasiswa KKN harus bisa menyesuaikan diri dengan masyarakat.

Setiap kelompok harus tetap kompak saat menjalani KKN. Para mahasiswa juga dituntut untuk hidup mandiri dan mampu mengatasi segala keterbatasan yang ditemukan di lokasi KKN. Tak jarang mahasiswa juga merasakan home sick atau kangen dengan keluarga di rumah.

Di balik segala masalah yang dihadapi di desa, kegiatan KKN akan memberikan kenangan tersendiri bagi mahasiswa. Apalagi jika saat KKN berakhir masyarakat setempat merasa kehilangan, itu menandakan bahwa kehadiranmu di sana memberi kesan dan sukses.

sumber: okezone.com

Related Posts

Recent Articles

Prodi Bisnis Digital FEB UNAIC Gelar Pelatihan Bisnis Digital untuk Persiapan FIKSI 2026
13/01/2026
UNAIC Mengadakan Klinik Proposal Hibah Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Kemdiktisaintek 2026 Bersama Guru Besar Unsoed
08/01/2026
Sinergi Berkelanjutan LPPM Universitas Al-Irsyad Cilacap dan Dinas Pertanian Kabupaten Cilacap Teken MoA
07/01/2026
Lowongan Kerja Fisioterapis – RS Annisa Cikarang
07/01/2026
Lowongan Perawat Wanita – Dr. Sulaiman Al Habib Medical Group
07/01/2026
Lowongan Terapis Profesional – Penempatan Brunei Darussalam
07/01/2026
BAPPEDA Kabupaten Cilacap dan Universitas Al-Irsyad Cilacap Gelar Pendampingan HKI bagi Inovator dan Produk Indikasi Geografis Daerah
05/01/2026
UNAIC Gelar Seminar Nasional UNNESCO 3rd, Angkat Inovasi dan Daya Saing Potensi Lokal
05/01/2026
Pemberitahuan Cuti Bersama Natal 2025
13/12/2025
Sosialisasi Peluang Kerja ke Arab Saudi: Kesempatan Menjadi Perawat Profesional
13/12/2025
EnglishIndonesia