Penyematan Atribut PKPA, 40 Mahasiswa PSPPA Siap Terjun ke Lahan Praktik

Penyematan Atribut PKPA, 40 Mahasiswa PSPPA Siap Terjun ke Lahan Praktik

Capping Day, sebuah kata yang tidak asing lagi bagi profesi kesehatan khususnya perawat. Capping Day merupakan sebuah upacara simbolis pemasangan Cap (topi profesi perawat) kepada mahasiswa keperawatan sekaligus menandakan bahwa mahasiswa siap menjalankan profesinya sebagai seorang perawat dan berhadapan langsung dengan pasien. Capping Day ini biasanya dilaksanakan sebelum mahasiswa menjalankan praktik pertama kali di perguruan tinggi dimana ia menempuh pendidikan. Namun untuk hari ini, yang siap akan menjalankan praktik adalah mahasiswa Program Studi Pendidikan Profesi Apoteker (PSPPA) sehingga diselenggarakan Pengambilan Sumpah/Janji sekaligus Penyematan Atribut Praktek Kerja Profesi Apoteker (PKPA) Senin, tanggal 24 Februari 2025 di Aula Universitas Al-Irsyad Cilacap.

Acara yang dimulai pukul 08.00 ini dihadiri oleh Rektor beserta Wakil Rektor, Dekan Fakultas Farmasi, Sains dan Teknologi (Fastek) serta Ka. Prodi PSPPA. Dalam sambutan yang disampaikan oleh Dekan Fastek Universitas Al-Irsyad Cilacap, ibu apt. Mika Tri Kumala Swandari, M.Sc. berpesan bahwa pendidikan adalah salah satu kunci hidup sukses, jangan terlalu mengkhawatirkan hari esok, tpi pikirkan apa yang ada didepan mata, seperti PKPA ini harus dipersiapkan semaksimal mungkin. Beliau juga memberikan motivasi agar pelaksanaan PKPA dapat berjalan lancar, mahasiswa diberikan kemudahan dan kesuksesan untuk semuanya.

“Syarat kelulusan Apoteker adalah telah memenuhi Persyaratan Akademik yang telah ditetapkan untuk mahasiswa Program Profesi Apoteker yaitu mengikuti Praktek Kerja Profesi Apoteker (PKPA) secara penuh dan telah lulus Uji Kompetensi Mahasiswa Profesi Apoteker, dimana angka kelulusan rata-rata Nasional berada pada angka 90.1%. Dan semoga mahasiswa angkatan kedua ini bisa menempuh proses ini dengan baik dan memperoleh kelulusan maksimal.”ungkap bapak Sarwa, AMK.,S.Pd.,M.Kes. selaku Rektor Universitas Al-Irsyad Cilacap yang juga memberikan sambutan sekaligus pernyataan pembukaan dan pengambilan sumpah yang diucapkan oleh mahasiswa PSPPA sebanyak 40 orang, dilanjutkan penandatanganan berita acara dan penyematan atribut/jas PKPA secara simbolis diikuti oleh seluruh mahasiswa.

Selamat menjalankan Praktik Kerja Profesi Apoteker, sehat selalu dan tetap semangat!.

Related Posts

Recent Articles

Pala Kutabima Jadi Sumber Harapan Baru untuk Ekonomi dan Lingkungan
10/11/2025
UNAIC Gelar Workshop Dorong Penguatan Budaya Mutu di Lingkungan Kampus
10/11/2025
Lowongan Pekerjaan Perawat – Klinik Pratama Rawat Inap Syaeful Majid Medika
02/11/2025
Open Recruitment Analis Kesehatan – Rumah Sakit Hastien
27/10/2025
Open Recruitment Fisioterapis – Rumah Sakit Hastien
27/10/2025
PEMBERITAHUAN PELAKSANAAN UJIAN TENGAH SEMESTER GANJIL TAHUN AKADEMIK 2025/2026
27/10/2025
Open Recruitment Tenaga Teknis Kefarmasian – Rumah Sakit Hastien
27/10/2025
Open Recruitment Tenaga Keperawatan – Rumah Sakit Hastien
27/10/2025
Selamat Hari Santri 2025: Mengawal Indonesia Merdeka Menuju Peradaban Dunia
22/10/2025
Lowongan Terbaru! RSU Raffa Majenang Buka Rekrutmen untuk Berbagai Posisi Tenaga Kesehatan dan Non-Kesehatan
21/10/2025
EnglishIndonesia